Sabtu, 04 Juni 2011

FITUR - FITUR BNI Hasanah Card

Produk Fitur
Diterima di seluruh dunia
iB Hasanah Card dapat diterima sebagai alat pembayaran di lebih 29 juta tempat usaha yang memasang logo MasterCard di seluruh dunia. iB Hasanah Card juga memiliki fasilitas pengambilan uang tunai melalui ATM BNI maupun ATM bank lain yang memiliki jaringan MasterCard di seluruh dunia. Jaringan ini dapat ditemui di logo Cirrus.
Kemudahan pembayaran tagihan
Pembayaran tagihan iB Hasanah Card dapat dilakukan melalui kantor cabang BNI, ATM BNI, SMS Banking, internet banking dan layanan telepon 24 jam BNI Call melalui PhonePlus. Pembayaran juga dapat dilakukan melalui fasilitas bank lain yang sudah bekerjasama dengan BNI Card Center.
Executive Airport Lounge 
Bagi Pemegang iB Hasanah Card Gold dan Platinum yang bepergian menggunakan pesawat udara, dapat menikmati fasilitas Executive Airport Lounge selama menunggu waktu keberangkatan.
Asuransi PerisaiPlus Syariah
Asuransi yang memberikan perlindungan terhadap saldo tagihan iB Hasanah Card pada saat Pemegang Kartu tidak dapat membayar tagihan dikarenakan sakit atau kecelakaan yang menyebabkan ketidakmampuan utk bekerja (min. 30 hari) atau kecelakaan yang mengakibatkan kematian atau cacat dengan premi hanya 0,39% per bulan dari total saldo terhutang per bulan.
Transaksi isi ulang dan pembayaran tagihan di ATM
Pembayaran berbagai macam tagihan dan isi ulang pulsa dengan iB Hasanah Card kini dapat Anda lakukan melalui ATM BNI. Beberapa transaksi yang dapat Anda lakukan adalah sbb :
Tiket & travelGaruda, Adam Air, Lion Air
Isi Ulang PulsaSimPati, As*, Jempol, XL Bebas Reguler, XL Bebas Xtra, Mentari, StarOne, IM3, Fren, Esia, Three, Flexi
Telepon Pasca BayarXplor, Halo, Matrix, StarOne, IM3, Telkom, Flexi, Speedy, Esia, Fren dan Three
UniversitasUI, SPC
TV KabelIndovision, Astro, First Media
ListrikPLN**
* Isi ulang As ditambah PPN 10%
** Biaya administrasi PLN Rp. 2.000, wilayah yang dapat dilayani Kalimantan Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta dan Sumatera Barat.
smart_pending
Seluruh transaksi belanja Anda,min. transaksi Rp. 500.000,- dan maksimal Rp 10 juta dapat ditagihkan dengan fasilitas cicilan selama 12 bulan (biaya administrasi sesuai dengan syarat dan ketentuan berlaku)
dana_plus
Fasilitas transfer dana dari iB Hasanah Card ke rekening mana saja di Indonesia melalui layanan telepon 24 Jam BNI Call dengan nilai yang dapat ditransfer serta biaya administrasi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
smart_bill
Merupakan fitur yang dapat dinikmati oleh Pemegang iB Hasanah Card untuk melakukan pembayaran tagihan bulanan secara rutin secara otodebit. Beberapa jenis pembayaran yang dilakukan melalui fitur ini adalah Telkom (area tertentu), Telkomsel, Matrix, Xplor, Fren, Esia, Indovision, First Media, Digital 1, Indosat M2, Speedy dan air bersih TPJ.
tele_travel
Untuk kenyamanan perjalanan Anda dan keluarga, TeleTravel BNI memberikan kemudahan untuk pemesanan tiket pesawat, reservasi hotel dan paket wisata. TeleTravel juga menawarkan paket-paket wisata untuk liburan Anda dan keluarga serta membantu pembuatan paspor/visa.Untuk informasi lebih lengkap, Anda dapat menghubungi Layanan Telepon 24 Jam BNI Call atau Layanan TeleTravel di (021) 572 9090
tranfer_balance
Fasilitas transfer tagihan ke Kartu Kredit Bank lainnya atas nama Pemegang Kartu sendiri serta dapat dicicil selama 12 bulan. Jumlah yang dapat ditransfer minimal Rp. 500.000,- Hingga Rp 10 juta (syarat dan ketentuan berlaku).
smart_reload
Fasilitas untuk pengisian pulsa 24 jam melalui BNI Call kapanpun dan dimanapun, untuk kartu Simpati, Mentari, IM3, Pro XL & Fren. Pengisian ulang pulsa secara otomatis dapat dilakukan setiap bulan melalui smart reload.
Perlindungan Asuransi Perjalanan Bebas Premi 
Perlindungan asuransi bebas premi bagi pemegang iB Hasanah Card Gold, jika mengalami kecelakaan dalam perjalanan sebagai penumpang dengan menggunakan angkutan udara dengan syarat utama tiket pesawat dibeli dengan Hasanah Gold.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar